Seleksi Program Beasiswa Santri Berprestasi Tahun 2020

Jakarta – Kementerian Agama RI melalui Direktorat Pendidikan Diniyah da Pondok Pesantren, Ditjen Pendidikan Islam, kembali membuka pendaftaran seleksi Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) Tahun 2020 untuk tahun akademik 2020-2021. Pendaftaran calon peserta seleksi PBSB tahun 2020 dilakukan secara online di laman web : https://ditpdpontren.kemenag.go.id/pbsb/ yang dimulai tanggal 1 april 2020 dan ditutup tanggal 30 April 2020.

PBSB tahun 2020 dibuka untuk pilihan studi pada :

  1. Ma’had Aly As’adiyah Sengkang, Sulawesi Selatan untuk takhassus Tafsir dan Ilmu Tafsir;
  2. Ma’had Aly Hasyim Asy’ari Jombang, Jawa Timur untuk takhassus Hadits dan Ilmu Hadits;
  3. Ma’had Aly Kebonjambu Cirebon, Jawa Barat untuk takhassus Fiqih dan Ushul Fiqih;
  4. Ma’had Aly Salafiyah Syafi’iyah Situbondo, Jawa Timur untuk takhassus Fiqih dan Ushul Fiqih;
  5. Universitas di Maroko, Kerjasama Kementerian Agama RI dan Kementerian Wakaf dan Urusan Islam Kerajaan Maroko untuk Progra Studi Islamic Studies

PBSB tahun 2020 dilakukan melalui 2 tahap yakni seleksi portofolio dan wawancara/lisan secara online

Informasi selengkapnya, dapat dilihat pada website resmi PBSB pada laman https://ditpdpontren.kemenag.go.id/pbsb/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *