Jakarta – Sebagai bagian perayaan Hari Guru Nasional 2020, Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI menyelenggarakan seleksi pemilihan guru dan Kepala Madrasah Inspiratif tahun 2020. Dalam kegiatan ini, terpilih 12 orang, salah satunya Dra. N. Mudrikah guru pada MIN 2 Timor Tengah Selatan sebagai Guru Inspiratif 2020.
Dengan terpilihnya salah satu guru madrasah di Nusa Tengara Timur ini menjadi kado tersendiri di hari guru nasional bagi warga madrasah di bumi flobamorata.
Pemilihan guru dan kepala madrasah inspiratif ini dalam rangka memberikan apresiasi terhadap guru dan kepala madrasah yang memiliki dedikasi dan pengabdian yang tulus di madrasah serta tetap terus berupaya meningkatkan kompetensi dan profesionalitasnya dalam mendidik generasi bangsa yang unggul.
Berikut daftar Guru dan Kepala Madrasah Inspiratif 2020:
Guru Madrasah
1. Dra. N. Mudrikah MIN 2 Timor Tengah Selatan Nusa Tenggara Timur
2. Endang Susiani, S.Pd MAN Fakfak Papua Barat
3. Nurul Hafni MIS Blang Pandak/MIN 50 Pidie Aceh
4. Ika Setiyawati, S.S MI Keji Ungaran Jawa Tengah
5. Firmansyah, S.Pd.I MAN 9 Jakarta DKI Jakarta
6. Siti Kulsum, S.Pd MAN 2 Bandung Jawa Barat
7. La Samala, S.Pd.,M.Pd MTs Kusambi Sulawesi Tenggara
Kepala Madrasah
1. Dr. Sutirjo, M.Pd. MTsN 6 Malang Jawa Timur
2. Edwar MIN Paya Baro Aceh
3. Musmuliadi MAN 1 Soppeng Sulawesi Selatan
4. Hilal Najmi, S.Ag., M.Pd.I MAN IC Tanah Laut Kalimantan Selatan
5 Hj. Darmawati, S.Ag., M.Pd. MTsN 1 Kota Makassar Sulawesi Selatan